Rabu, 01 Mei 2013

Jurnal 5

It's Mayday!

Inilah hari buruh sedunia! Hari dimana para buruh merayakan jati dirinya sebagai pekerja. Hari bagi mereka menyuarakan tuntunan dan hak-haknya. Kepada siapa? Tentu kepada perusahaan dan pengusaha-pengusaha yang menjadi pemilik perusahaan tersebut.

Lalu apa yang dituntut? Judulnya adalah kesejahteraan. Perbaikan dan peningkatan upah kerja, perlindungan, dan mungkin juga jaminan keselamatan kerja. Macam-macamlah, yang intinya menuntut perbaikan kualitas hidup buruh.

Lalu pernahkah membayangkan bagaimana kalau tubuh kita ini adalah sebuah megaperusahaan dan kita adalah pengusaha yang memilikinya.

Buruhnya, pastilah semua organ-organ pembentuk tubuh yang justru tak pernah libur bahkan untuk sekejap saja. Pertanyaannya, sudahkah kita mensejahterakan mereka?

Paru-paru yang 24 jam tak henti bekerja mengolah udara bersih dan udara kotor, disambung dengan darah yang bekerja mengalir mengelilingi seluruh tubuh kita, mengantarkan oksigen dan nutrisi agar energi kita tetap terisi. Apa yang sudah kita lakukan pada mereka? Sudahkah kita menanam pohon di sekitar agar paru-paru tetap kebagian udara bersih beroksigen, atau malah kita asup tar dan nikotin batangan yang tanpa sadar membuat paru-paru terbakar.
Lalu bagaimana dengan departemen pencernaan kita yang selalu bekerja keras mengolah segala material yang kita asup agar berubah menjadi energi, nutrisi, agar kita tetap tegak berdiri menjalani hari.

Meskipun kita tidur, departemen ini tak serta merta beristirahat. Justru malam saat kita terlelap, mereka dibantu dengan darah dan organ lainnya, bermetabolisme. Memperbaiki sel-sel tubuh yang rusak, mengobati luka, juga membakar zat-zat yang tidak diperlukan tubuh untuk dibuang besoknya.

Apakah kita sudah mengasup sumber-sumber nutrisi agar departemen ini juga tetap sehat atau kita malah mengasup material-material yang justru membuat beberapanya jadi sakit? Lemak jahat, minyak berlebih, dan silakan Anda sebutkan bahan lainnya yang sanggup melumpuhkan usus, ginjal, lambung, dan yang lainnya.

Jujurlah. You are what you eat. Jangan jadi pengusaha yang durhaka pada buruh yang kita pekerjakan untuk keuntungan kita sendiri.

Dan jika jawaban Anda lebih banyak adalah jawaban yang terakhir, jangan kaget bila Anda didemo oleh tubuh Anda sendiri. Jika ada yang sakit dan tidak bisa bekerja dengan baik, hingga Andapun tak bisa bekerja, itu artinya Anda sedang didemo.

Tuntutannya: Tingkatkan kesadaran Anda untuk hidup lebih sehatsekarang!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar