Selasa, 23 April 2013

Jurnal 3

Gagal deh semua rencana saya untuk mulai fitness di gym akhir pekan ini. Apa pasal?
40 hari nifas saya pasca operasi caesar memang sudah selesai. Tapi ternyata saya baru boleh mulai olahraga high intense setelah 3 bulan. Bahkan titik teramannya adalah setelah 6 bulan. Karena jaringan otot perut saya harus benar-benar pulih dulu.
Saya melongo. Bahkan saya sudah menyesali tingkah saya kemarin sore yang berani-berani mengangkat keranjang berisi beban yang lumayan. Maklum kami baru pindahan.
Lalu apa jadinya saya kalau cuma diam-diam saja?! Melar malah kalau cuma santai-santai saja di rumah. Atau malah enak ya. Kalau ada yang bilang saya melar, bilang saja saya makan untuk berdua (saya menyusui eksklusif tanpa sufor). Ah, tentu itu pemikiran yang salah!
Tidak ada kata berhenti untuk sehatsekarang! Tidak ada kata tidak boleh olahraga kecuali bila dokter menyarankan bedrest. Saya masih dibolehkan untuk jalan kaki atau jogging kok. Beban dan kecepatannya bisa saya atur sendiri. Kalau sakit, berhenti saja.
Akhirnya saya mulai latihan saya pagi ini. Setelah mengantar suami berangkat kerja jam 5.30 pagi, jogging pun dimulai. Udara masih sejuk. Jadi saya tidak terlalu kesusahan bernafas karena asma. Dan jam 6 tepat, jogging saya selesai. Lumayan, keliling 1 komplek. Besok lagi aahh....
-gugita-


Tidak ada komentar:

Posting Komentar